Jumat, 15 April 2011

CARA MENGHIDUPKAN DAN MEMATIKAN KOMPUTER

Prosedur menghidupkan komputer adalah sebagai berikut:
1. Pastikan kabel2 sudah terpasang dengan baik dan benar pada komputer anda
2. Pasangkan kabel ke stop kontak
3. Tekan tombol ON pada penstabil tegangan, CPU, dan monitor
4. Tunggulah beberapa saat hingga komputer melakukan proses Booting, yaitu suatu proses ketika komputer mendeteksi hard disk, floppy disk, drive, CD-ROM, dan CPU(Memory, Clock, RAM, dsb)
5. Setelah itu muncul kotak dialog untuk mengisi username dan password. Apabila anda menggunakan sistem Windows 98, Windows NT atau Windows XP dan tidak akan menggunakan sistem jaringan, Klik cancel pada kotak dialog password. Proses ini dalam jaringan dikenal sebagai proses otorisasi.
6. Setelah proses otorisasi muncul dekstop. Pada tahap inilah komputer siap digunakan dan anda dapat menggunakan aplikasi sesuai kebutuhan.
Prosedur mematikan komputer adalah sebagai berikut:
1. Simpan document dan tutup semua program yang aktif.
2. Bila system operasi yang digunakan MS Windows, klik start lalu klik “turn off computer”
3. klik ok, maka komputer akan mati secara otomatis.
4. Tekan tombol OFF pada monitor dan penstabil tegangan
Diposkan oleh hani 'cliquers' pasaribu di 00:17 0 komentar
POST
Pada saat sistem melakukan boot, pertama kali yang BIOS laksanakan adalah melakukan POST (Power On Self Test). Sesuai namanya, POST ini akan memeriksa hardware untuk menjamin bahwa semuanya tersedia dan berfungsi dengan benar. POST ini umumnya tidak membutuhkan waktu yang lama. Apabila ditemukan adanya masalah, umumnya POST akan memberitahukan lewat PC speaker. Pemberitahuan ini biasanya berupa bunyi beep dengan pola tertentu. Dengan memperhatikan pola dari bunyi beep tersebut, seseorang bias mengetahui masalah apa yang ditemukan oleh POST. Untuk mengetahui maksud dari pola bunyi beep ini, sesuaikan dengan produsen dari BIOS yang digunakan. Dua yang banyak dipakai saat ini adalah Phoenix/Award dan AMI. Apabila POST tidak menemukan masalah, BIOS akan melakukan beberapa kegiatan lainnya seperti halnya mencari dan menjalankan BIOS dari kartu grafis. Hal ini akan membuat kartu grafis terinisialisasi. Ini sebabnya bila ada masalah pada saat POST bunyi beep yang digunakan, kartu grafis belum terinisialisasi. Beberapa kegiatan terakhir yang dilakukan oleh BIOS adalah mencari boot drive, mencari informasi untuk menjalankan proses boot sistem operasi, dan akhirnya menjalankan proses boot sistem operasi. Bila semuanya lancar, sistem operasi akan bekerja dan aplikasiaplikasi yang di-install siap untuk dijalankan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar